Membuat Stylus Pen Sederhana Untuk Android

Layar Android pada masa kini menggunakan tipe capacitive touchscreen.capacitive touchscreen adalah layar sentuh yang bisa di sentuh oleh kulit, bekerja dengan cara mengukur interaksi antara sinyal elektrik pada transparent grid diatas layar dan kulit manusia.
Seiring dengan berkembangnya kemajuan teknologi, sekarang layar capacitive bisa di sentuh tanpa dengan kulit langsung. Bisa menggunakan sebuah alat yang dinamakan Stylus Pen. Stylus Pen sendiri merupakan sebuah stik seperti pulpen yang memiliki fungsi menyentuh layar sentuh dalam sebuah gadget.

Dipasaran berbagai jenis stylus pen tersedia. Dari harga yang murah sampai mahal. Sebenarnya untuk membuat stylus pen bisa kita buat sendiri, menggunakan bahan-bahan yang mudah ditemukan disekitar kita.
Pada kesempatan kali ini saya akan memberikan tutorial cara membuat stylus pen sederhana. Sebagai berikut :
  • Persiapkan alat yang dibutuhkan, yakni : Kapas, Cotton Buds, Kawat Tembaga ( dari kabel yang sudah tidak terpakai), dan Lidi.

  • Kupas kabel sehingga keluar tembaganya.
  • Potong Cutton Buds ujungnya saja kemudian sambungkan dengan lidi
  • Tambah sedikit kapas pada ujung lidi yang sudah disatukan dengan Cutton Buds
  • Lilitkan tembaga sampai ke ujung lidi, mulailah lilitkan dari ujung Cutton Buds
  • Pada ujung kapas, basuhi dengan air secukupnya saja
  • Balut tembaga dengan lakban sisakan ujungnya, jangan sampai di lakban semuanya)
  • Stylus Pen sederhana sudah jadi, saatnya pengetesan. and finally Sukses.


Membuat Stylus Pen Sederhana Untuk Android Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Anonim

0 comments:

Posting Komentar